Resmi Dilantik, Nasyiatul Aisyiyah Bulukumba Siap Bertransformasi untuk Pemberdayaan Perempuan
NEWS — BULUKUMBA, Pimpinan Daerah Nasyiatul Aisyiyah (PDNA) Bulukumba secara resmi dilantik dalam acara bertajuk “Transformasi Gerakan Dakwah: Pencerahan Perempuan Muda Muhammadiyah untuk Bulukumba Berkeadaban”. Acara yang berlangsung pada Ahad, 14 Juli 2024, di Rumah Makan Bersama ini dihadiri oleh berbagai tokoh penting, termasuk Ayunda Susinawati dari Pimpinan Pusat Nasyiatul Aisyiyah dan Kepala Kesbangpol Bulukumba, Andi Muhammad Arfah, S.Ip, M.T.
Acara pelantikan ini juga dihadiri oleh organisasi otonom Muhammadiyah tingkat daerah serta berbagai Organisasi Kepemudaan (OKP) di Bulukumba. Dr. Nurhikmah, M.Pd, sebagai ketua baru, menerima jabatan dari ketua sebelumnya, Satnawati, S.Pd, M.Pd, dalam sebuah upacara serah terima yang khidmat.
Sekretaris Wilayah Nasyiatul Aisyiyah, Nurfadillah, S.Pd.I, M.Pd.I, menjelaskan bahwa pengurus yang baru dilantik ini merupakan hasil dari musyawarah daerah sebelumnya dan akan menjabat untuk periode 2024-2026. “Pengurus yang dilantik hari ini adalah hasil dari proses musyawarah yang sah dan mereka akan memimpin untuk dua tahun ke depan,” ujarnya.
Andi Muhammad Arfah, S.Ip, M.T, dalam pidatonya, mengapresiasi dedikasi Nasyiatul Aisyiyah dalam memperjuangkan isu-isu perempuan dan secara resmi membuka Rapat Kerja Daerah PDNA Bulukumba. “Saya sangat mengapresiasi kerja keras Nasyiatul Aisyiyah dalam memperjuangkan hak-hak perempuan. Semoga organisasi ini terus maju dan berkembang,” katanya.
Pimpinan Daerah Muhammadiyah Bulukumba, Ust. Ambo Sakka Yunus, S.Pd.I, S.H, M.Pd.I, mengingatkan pentingnya memegang amanah dengan istiqamah dan menegaskan agar tidak terjadi dualisme kepengurusan dalam organisasi. “Istiqamah adalah kunci dalam menjalankan amanah ini. Saya berharap tidak ada dualisme kepengurusan yang bisa mengganggu kelancaran organisasi,” tegasnya. Beliau juga mengucapkan selamat kepada pengurus baru, berharap Allah memberikan keberkahan dalam setiap langkah mereka.
Drs. H. Ahmad Dansi, Ketua BPH Universitas Muhammadiyah Bulukumba, turut hadir dan memberikan dukungan penuh kepada kepemimpinan baru PDNA Bulukumba. “Kami mendukung sepenuhnya kepemimpinan baru ini. Semoga PDNA Bulukumba terus berkontribusi dalam pemberdayaan perempuan dan anak-anak di wilayah ini,” ujarnya.
Dengan pelantikan ini, PDNA Bulukumba diharapkan semakin aktif dalam upaya pemberdayaan perempuan dan anak-anak, serta siap menghadapi berbagai tantangan sosial di Bulukumba. (***)